Bupati Mojokerto Resmikan SPBU Dinoyo, Dorong Pertumbuhan Ekonomi Lokal

Mojokertosuaraharianjatim.com : Bupati Mojokerto, Muhammad Al Barra, meresmikan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) 54.613.46 Dinoyo di Kecamatan Jatirejo pada Rabu (14/3) sore.
Peresmian ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat setempat, terutama bagi para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang bergantung pada ketersediaan bahan bakar.

Acara Grand Opening SPBU PT Altezza Anugerah Abadi Dinoyo ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Bupati Mojokerto, disaksikan oleh berbagai tokoh penting, termasuk anggota DPRD Provinsi Jawa Timur Mokhammad Sholeh, Mantan Kapolres Mojokerto Kombespol Apip Ginanjar, serta Kapolres Mojokerto Ihram Kustarto. Turut hadir Dandempom Mojokerto, Mantan Bupati Mojokerto Achmady, dan Danyon Zeni Marinir, yang menunjukkan dukungan kuat terhadap pengembangan infrastruktur energi di wilayah tersebut.

Dalam sambutannya, Bupati yang akrab disapa Gus Barra menegaskan bahwa SPBU Dinoyo bukan hanya sekadar penyedia bahan bakar, tetapi juga memiliki peran strategis dalam mendorong roda perekonomian lokal.

“SPBU Dinoyo adalah langkah penting dalam meningkatkan akses masyarakat terhadap bahan bakar. Banyak UMKM di Dinoyo yang sangat bergantung pada BBM untuk operasional sehari-hari. Dengan hadirnya SPBU ini, kami berharap warga dapat lebih mudah mendapatkan BBM, terutama yang bersubsidi,” ungkapnya.

Lebih lanjut, ia menekankan bahwa Pemkab Mojokerto akan terus berupaya meningkatkan infrastruktur dan pelayanan publik agar manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat.

“Kami ingin memastikan bahwa setiap warga Mojokerto mendapatkan akses yang baik terhadap berbagai kebutuhan, termasuk energi. Ini adalah bagian dari upaya kami membangun Mojokerto yang lebih baik,” tambahnya.

Bacaan Lainnya

Sementara itu, Manajer SPBU Dinoyo, Nur Rohmah, menyampaikan harapannya agar keberadaan SPBU ini dapat mempercepat pertumbuhan ekonomi masyarakat di Dinoyo, Jatirejo, dan sekitarnya. Ia juga mengapresiasi dukungan dari berbagai pihak yang telah berkontribusi dalam proses pembangunan dan peresmian SPBU ini.

“Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Kehadiran SPBU ini adalah bentuk dukungan kami terhadap pertumbuhan ekonomi lokal,” pungkasnya. *ay

Pos terkait