Jombang – suaraharianjatim.com : Dalam semangat kebersamaan dan sinergi, Pemerintah Kabupaten Jombang di bawah kepemimpinan Pj Bupati Dr. Drs. Teguh Narutomo M.M. terus memperkuat kolaborasi dengan berbagai elemen masyarakat, termasuk Nahdlatul Ulama (NU). Hal ini terlihat jelas dalam acara Pelantikan Pengurus Lembaga dan Musyawarah Kerja Cabang (Muskercab) I – PCNU Kabupaten Jombang Masa Khidmat 2024 – 2029 yang digelar di Ruang Bung Tomo kantor Pemkab Jombang, Minggu (22/9/2024).
Total, ada 18 pengurus lembaga yang dilantik secara langsung oleh Rais Suriah PCNU Jombang, KH. Ahmad Hasan. Secara bersama-sama, pengurus lembaga PCNU mengikuti baiat untuk mengabdikan diri kepada PCNU. Baiat ditekankan untuk berkhidmat pada ajaran Ahlussunnah wal Jamaah serta li i’lai kalimatillah (menegakkan kalimat Allah).
Pj Bupati dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh pengurus Lembaga PCNU yang baru dilantik. “NU adalah mitra strategis pemerintah dalam membangun Jombang yang lebih baik. Kehadiran NU sangat berarti dalam menjaga kerukunan umat beragama dan memperkuat nilai-nilai kebangsaan,” tutur Pj Bupati Jombang.
Lebih lanjut, Pj Bupati Teguh Narutomo menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah dan NU dalam menghadapi berbagai tantangan yang ada. “Dengan sinergi yang kuat, kita yakin dapat menciptakan Jombang yang aman, damai, dan sejahtera,” tandasnya.
Pj Bupati juga berharap agar PCNU Kabupaten Jombang bisa terus berkembang dengan cara menjalankan roda organisasi dengan baik. Berbagai kegiatan yang telah dirancang, termasuk yang telah dilaksanakan, diharapkan menjadi momentum untuk memperkuat konsolidasi organisasi. “Jika kedelapanbelas Lembaga di PCNU mampu mengoptimalkan kinerjanya, maka ikon Jombang sebagai centernya NU akan tetap bisa dipertahankan. Dengan organisasi yang kuat dan kokoh, Insya Allah, hasil yang maksimal akan tercapai. ”, tuturnya.
Selamat melaksanakan Muskercab 1 – PCNU Kabupaten Jombang masa khidmat 2024−2029. Semoga kegiatan ini berjalan lancar dan sukses”, pungkas Pj Bupati Jombang Teguh Narutomo.
Sementara itu Ketua PCNU Jombang, KH Fahmi Hadzik mengatakan, agar para pengurus PCNU dan seluruh lembaga, mengedepankan persatuan, meski ada perbedaan pendapat.
“Jadi, mari kita fokus melaksanakan program dengan baik, membuat program yang bisa mengembangkan lembaga di NU”, tegasnya.