Sekertaris Disdikbud Jombang Luncurkan Jurnal Nasional Guru Pembelajar, Karya MGBK SMP Kabupaten Jombang

oppo_0

Jombang suaraharianjatim.com : Tahun Ajaran 2024/2025 baru dimulai tanggal 15 Juli 2024. Momen ini tidak disia-siakan oleh semua kalangan pendidikan di Kabupaten Jombang. Salah satunya Forum Musyawarah Guru Bimbingan dan Konseling (F-MGBK) SMP Negeri/Swasta Kabupaten Jombang, dengan mulai membuka acara. Selain menyusun program kerja selama 1 tahun kedepan, F-MGBK juga menggelar Workshop Pengembangan Media Layanan BK serta Peluncuran Jurnal Nasional Guru Pembelajar.

Kepala Disdikbud Jombang, Senen yang diwakili Sekretaris Disdikbud Jombang Dian Yunitasari dalam sambutannya di Aula 1 Disdikbud Kabupaten Jombang, pada Rabu (24/7) pagi mengatakan bahwa semoga Jurnal Nasional Guru Pembelajar tidak hanya sebagai literasi, tetapi benar-benar dapat diterapkan di SMP se Kabupaten Jombang.

“Dengan adanya Jurnal Nasional Guru Pembelajar ini semoga maraknya kasuh bullying di Jombang dapat terminimalisasi,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua F-MGBK SMP Negeri/Swasta Kabupaten Jombang Makhshushotin menjelaskan bahwa MGBK adalah sebagai wadah untuk meningkatkan kompetensi guru bimbingan dan konseling. Salah satunya dengan dilaksanakan Workshop Pengembangan Media Layanan BK, agar menjadi layanan menyenangkan bagi peserta didik.

“Kita harus meng upgrade kemampuan kita, agar bisa membersamai anak didik kita,” ungkap Makhshushotin. 

Selain Pembuatan Program Kerja, Peluncuran Jurnal serta Workshop, kegiatan kali ini juga diisi dengan acara Pisah Kenang dengan Pembina MGBK baik dari unsur Kepala Sekolah maupun Pengawas Sekolah.

Bacaan Lainnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *